1. Home
  2. Nasional
  3. &
  4. Dunia
  5. Dewan menduga peredaran obat palsu sudah terjadi di Kota Blitar
Dewan menduga peredaran obat palsu sudah terjadi di Kota Blitar

Dewan menduga peredaran obat palsu sudah terjadi di Kota Blitar

0

Mayangkaranews : Dewan menduga peredaran obat palsu sudah terjadi di Kota Blitar. Anggota Komisis I DPRD Kota Blitar Nuhan Eko Wahyudi mengatakan, jika melihat informasi di media sosial dan data dari BPOM banyak obat yang populer di masyarakat yang harus menggunakan resep dokter seperti ponstan tetapi banyak di cari konsumen tanpa resep dokter sehingga akhirnya beredar obat palsu jenis itu di masyarakat yang bebas diperjualbelikan di warung atau toko di Kota Blitar dan kebanyakan berasal dari China.
Menurut Nuhan mayoritas warga saat ini juga ternyata lebih memilih obat jenis setelan yang dianggap manjur padahal obat jenis ini sangat berbahaya dan tidak diketahui asli atau tidaknya karena kandungan dosisnya terlalu banyak dan bebas diperjual belikan tanpa resep dokter. Nuhan mengaku sudah menyampaikan kondisi ini ke Dinas Kesehatan agar di teruskan ke BB-POM Jawa Timur dan ke BPOM Pusat agar dilakukan penindakan karena jika warga mulai tergantung dengan obat palsu jenis ini selain merugikan secara materi juga akan memperburuk kesehatan mereka. Nuhan berharap meskipun Dinkes tidak mempunyai wewenang melakukan penindakan minimal bisa melakukan cek langsung ke semua apotik dan toko obat untuk melihat kondisi di lapangan yang sebenarnya, tidak hanya sekedar formalitas saja.(Yuda)

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
Social media & sharing icons powered by UltimatelySocial
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x