1. Home
  2. Wisata
  3. Blitar
  4. Reog Bulkiyo asli Kabupaten Blitar terancam punah
Reog Bulkiyo asli Kabupaten Blitar terancam punah

Reog Bulkiyo asli Kabupaten Blitar terancam punah

0

Mayangkaranews.com : Hartono Kepala Bidang Kebudayaan Disporbudpar Kabupaten Blitar mengatakan saat ini Reog Bulkiyo yang merupakan tari reog asli Kabupaten Blitar hanya menyisakan satu generasi saja dan berkembang di lingkup keluarga Supangi di Desa kemloko Kecamatan Nglegok Kabupaten Blitar sejak tahun 1937 dan usia Supangi yang merupakan satu satunya generasi reog bulkiyo sudah lebih dari 70 tahun dan belum ada generasi penerusnya. Menurut Hartono saat ini jarang sekali generasi muda yang belajar reog bulkiyo dengan alasan tidak tertarik dan susah dipelajari. Sampai saat ini tarian perang dalam Reog Bulkio masih mengikuti pakemnya dengan pemain yang tidak berubah mereka yang sudah cukup tua.
Hartono mengaku, Dinas Porbudpar sampai saat ini masih terus mencari upaya agar reog bulkiyo tidak punah satu diantaranya dengan meminta para pemiliki sanggar tari di Kabupaten Blitar untuk belajar Reog Bulkiyo ke Kemloko Nglegok. Hartono menambahkan, banyaknya budaya asing baru yang masuk melalui media elektronik dan internet saat ini membuat semakin ditinggalkannya kesenian lokal sehingga potensi kehilangan atau kepunahan semakin besar.(Nita)

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
Social media & sharing icons powered by UltimatelySocial
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x